Sebenarnya pada sebuah kabin bisa digunakan untuk melakukan aktifitas ringan yang bermanfaat seperti menulis, mengetik, menikmati musik bahkan untuk berbaring santai sambil menikmati suasana disekitar kabin.
Design Cabin
Pada contoh berikut ini kami membuat design cabin dengan memanfaatkan sisa tanah didepan rumah. Design dibuat dengan menyesuaikan bangunan sekelilingnya atau bangunan existing dengan design minimalis. Dengan menyesuaikan bangunan asli maka ciri utama bangunan induk masih tetap terpelihara sehingga tidak menghilangkan identitas bangunan.
Untuk bisa merasakan efek dari design ini sebaiknya memperhatikan atau bahkan membandingkan dengan penampilan bangunan awal. Penampakan bangunan awalnya adalah seperti gambar di bawah ini.
Design/desain kabin ini cukup simple, yaitu berupa kotak persegi panjang saja atau bangunan seperti ini sering disebut square.
Dinding depan dan samping seluruhnya merupakan kaca yang tertutup. Sirkulasi udara mengandalkan Air Conditioner (AC) sehingga kaca dibuat rapat menutup seluruh ruangan.
Design pintu sederhana berada pada bagian belakang sehingga berdekatan dengan arah rumah asli/existing. Frame pintu difinish senada dengan warna identitas bangunan utama yaitu merah, sedangkan bagian bawah pintu merupakan warna kayu solid.
Di bagian dalam dipasang sebuah meja kaca dengan kaki warna merah dan sebuah sofa panjang dengan warna senada. Selain itu juga terdapat lemari kecil dari kayu. Sedangkan untuk penerangan adalah lampu dinding pada sisi kiri cabin.
Sisi kiri atas terpasang Air Conditioner (AC) sebagai pendingan ruangan sekaligus mengatur sirkulasi udara.
Interior Cabin
Pada bagian dalam design cabin terdiri dari dinding kayu pada bagian belakang dan sisi kiri berupa tembok. Sedangkan sisi depan dan sebelah kanan adalah berupa kaca.
Kondisi Awal Bangunan (Existing)
Bangunan Asli/Existing |
Dengan adanya warna merah pada cat depan bangunan asli/existing maka kami mencoba membuat finishing dengan warna seirama. Walaupun tidak semua berwarna merah, namun kotak merah pada sisi depan kabin memberikan kesan nuansa yang sama dengan bangunan aslinya.
Design Khusus
Apabila anda memerlukan renovasi atau pembuatan baru maka pertama-tama kami membuat design sebagai acuan apa yang akan dikerjakan. Hal ini dilakukan supaya ada gambaran menyeluruh dari apa yang ingin dibentuk menjadi bangunan real anda.
Design disesuaikan dengan lingkungan dimana bangunan akan didirikan untuk memperoleh bentuk yang sesuai dan selaras dengan lingkungannya atau sesuai dengan image baru yang akan sengaja dibentuk melalui design ini. Jangan sungkan untuk menghubungi kami untuk informasi lebih lanjut.
Penutup
Demikian design cabin/kabin ini sebagai ilustrasi design dan apa yang bisa kami kerjakan menjadi real cabin apabila ada yang berminat menggunakan jasa kami, Selanjutnya silahkan menghubungi kami untuk informasi lebih lanjut melalui HP/SMS/WhatsApp yang bisa dilihat pada kontak kami tertulis di atas atau melalui media sosial yang tercantum pada kontak.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar